Rhamadhani Annisa Putri (1), Windi Wilujeng (2), Titik Mulat Widyastuti (3)
Pandemi Covid-19 memiliki dampak yang besar bagi seluruh bidang, terutama pada bidang pendidikan yang pembelajarannya dilakukan dengan cara Belajar dari Rumah (BDR).  Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat implementasi kegiatan belajar dari rumah (BDR) pada masa pandemi Covid-19 di kelas non reguler KB TK Inklusi Srawung Bocah.  Subjek penelitian ini adalah dua guru dan dua orang tua dari peserta didik di kelas non reguler.  Jenis penelitian menggunakan pendekatan kualitatif.  Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan dokumentasi.  Analisis data dengan cara mengumpulkan data, mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.  Hasil penelitian ini menunjukkan pelaksanaan kegiatan belajar dari rumah di KB TK Inklusi Srawung Bocah menggunakan media WhatsApp Group, Google Meet, Literasi Terapan dan Zoom Meeting dengan penilaian menggunakan teknik observasi dan hasil karya.  Virtual meeting dilaksanakan satu minggu sekali dengan pembagian Kelas KB pada hari Rabu, sedangkan kelas TK pada hari Jum’at dengan waktu pelaksanaan 1-1,5 jam
Handayani, F. F. dkk. (2021). Implementasi Pembelajaran Daring dan Luring bagi Anak Usia Dini Pada Masa Pandemi Covid-19. Mitra Ash-Shibyan: Jurnal Pendidikan dan Konseling, 103-115.
Ismawati, D. & Prasetyo, I. (2021). Efektivitas Pembelajaran Menggunakan Video Zoom Cloud Meeting pada Anak Usia Dini Era Pandemi Covid-19. Jurnal Obsebsi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 666-675.
Mustofa, D.dkk. (2018). Pedoman Pengembangan Tema Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini.
Prasetyaningtyas, S. (2021). Pelaksanaan Belajar dari Rumah (BDR) Secara Online selama Darurat Covid-19 di SMP N 1 Semin. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 86-94.
Primayana, K. H. (2019). Perencanaan Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini Dalam Menghadapi Tantangan Revolusi Industri 4.0. Prosiding Seminar Nasional Dharma Acarya Ke-1 (hal. 321-328). SIngaraja: Jurnal STAHN Mpu Kuturan.
Puspitasari, E. (2012). Menyusun Perencanaan Pembelajaran Anak Usia Dini. Jurnal Educhild: Pendidikan dan Sosial, 67-76.
Riana D. R., & Woro, S. (2020). Peran Orang Tua dalam Pendampingan Pembelajaran Daring Terhadap Perkembangan Kognitif. Seminar Nasional Pascasarjana 2020, 304-309.
Risdoyok & Aprison, W. (2021). Kerjasama Guru PAI dan Orang Tua dalam Menghadapi Pembelajaran selama Covid-19. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan, 2319-2335.
Saldana, Miles & Huberman (2014). Analisis Data Kualitatif. Amerika: SAGE Publications.
Wang, M. T. & Khalil, S. S. (2014). Apakah Keterlibatan Orang Tua Penting untuk Prestasi Siswa dan Kesehatan Mental di Sekolah Menengah. Perkembangan Anak, 610-625.