OPTIMALISASI KECERDASAN INTRAPERSONAL SEBAGAI SARANA PEMBENTUK KEMANDIRIAN ANAK DI TK PKK 76 DESA GUWOSARI YOGYAKARTA
DOI:
https://doi.org/10.31316/jcc.v1i1.902Abstrak
Penelitian ini memiliki tujuan untuk memperoleh gambaran tentang optimalisasi kecerdasan intrapersonal sebagai sarana pembentuk kemandirian pada anak. Penelitian ini dilakukan di TK PKK 76 Desa Guwosari Yogyakarta. Penelitian adalah penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Analisis data menggunakan model Milles dan Hubberman dengan tahap langkah-langkah analisis data: (1) Reduksi data, (2) Penyajian data, (3) Verifikasi data. Data penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa: (1) Optimalisasi kecerdasan intrapersonal dilakukan sebagai sarana pembentuk kemandirian pada anak. (2) Proses penanaman optimalisasi kecerdasan intrapersonal menggunakan metode belajar melalui bermain dengan menerapkan praktek langsung sesuai dengan kegiatan dalam kehidupan sehari-hari. (3) Pengaruh positif yang muncul setelah dilakukan optimalisasi kecerdasan intrapersonal pada kemandirian anak. (4) Optimalisasi kecerdasan intrapersonal dapat membentuk perilaku positif. (6) Faktor pendukung dalam optimalisasi kecerdasan intrapersonal pada anak di TK PKK 76 Desa Guwosari Yogyakarta. Kematangan kecerdasan intrapersonal merupakan bagian penting dari perkembangan kemandirian anakReferensi
Dwi Siswoyo. (2005). Metode Pengembangan Moral Anak Prasekolah. Yogyakarta: FIP UNY.
Guslinda & Rita K. (2018). Media Pembelajaran Anak Usia Dini. Surabaya: Jagad Publishing.
Linda Cambell. (2006). Metode Praktis Pembelajaran Berbasis Multiple Intelegences. Depok: Intuisi Press.
May Lwin. (2003). Cara Mengembangkan Berbagai Komponen Kecerdasan. Jakarta: Indeks.
Muhammad Rasyid Dimas. (2005). Langkah Salah dalam Mendidik Anak. Bandung: PT. Syamil Cipta Media.
Myrnawati Crie Handini. (2012). Metodologi Penelitian untuk Pemula (Jakarta: FIP Press.
Rini Aziz. (2006). Jangan Biarkan Anak Tumbuh dengan Kebiasaan Buruk. Solo: Tiga Serangkai.
Slamet Suyanto. (2005). Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.
Sugiyono. (2006). Memahami Penelitian Kualitatif, Bandung: Alfabeta.
Tadkiroatun Musfiroh. (2010). Perkembangan Kecerdasan Majemuk. Jakarta: Universitas Terbuka.
Yuliani N Sujiono. (2009). Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Indeks.
Yulita Rintyas & Suzy Yulia C. S. (2006). Bimbingan Konseling. Jakarta: Esis.