UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN MEDIA SIRKUIT PINTAR (SIPIT) PADA SISWA KELAS V SD NEGERI KEBONAGUNG SENDANGAGUNG MINGGIR SLEMAN TAHUN AJARAN 2017/2018
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar dan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran matematika pada siswa kelas V SD Negeri Kebonagung Minggir Sleman Tahun Ajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan desain berbentuk spiral yang terdiri dari 4 tahap dalam setiap siklus yaitu (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) observasi, (4) refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri Kebonagung sejumlah 32 siswa yang terdiri dari 19 siswa laki-laki dan 13 siswa perempuan. Media pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini adalah media sirkuit pintar. Metode pengumpulan data dalam penelitian diambil dengan menggunakan wawancara, angket, tes, observasi, dokumentasi, dan catatan lapangan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Teknik analisis deskriptif kuantitatif untuk menganalisis hasil tes dan angket motivasi belajar, sedangkan teknik analisis deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan hasil observasi selama pembelajaran. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan adanya peningkatan prestasi belajar dan motivasi belajar siswa kelas V SD Negeri Kebonagung terhadap pelajaran Matematika dengan penerapan media sirkuit pintar. Peningkatan prestasi siswa ditunjukkan dari nilai rata-rata tes awal 56,00 dengan tingkat ketuntasan 21,87%, kemudian Siklus I meningkat menjadi 61,88 dengan ketuntasan 40,62%, dan meningkat lagi pada Siklus II menjadi 82,97 dengan tingkat ketuntasan 87,50%. Pada awal pelaksanaan nilai rata-rata motivasi awal siswa adalah sebesar 60,56% dengan kategori cukup, kemudian pada Siklus I meningkat menjadi 78,56% dengan kategori tinggi, dan pada Siklus II meningkat lagi menjadi 80,53% dengan kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan media sirkuit pintar dapat meningkatkan prestasi belajar dan motivasi belajar Matematika siswa kelas V SD Negeri Kebonagung.References
Arita Marini. 2013. Geometri dan Pengukuran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Basrowi dan Suwandi. 2008. Prosedur Penelitian Tindakan Kelas. Bogor: Ghalia Indonesia.
Ghullam Hamdu. 2011. Pengaruh Motivasi Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar IPA Di Sekolah Dasar. Jurnal Penelitian Pendidikan, (Online), 12(1), 90-96, (http://academia.edu, diunduh 12 Januari 2018)
Ibrahim dan Suparni. 2012. Pembelajaran Matematika Teori dan Aplikasinya. Yogyakarta: SUKA-Press UIN Sunan Kalijaga.
Martini Jamaris. 2014. Kesulitan Belajar Perspektif, Asesmen, dan Penanggulangannya. Bogor: PT Ghalia Indondesia.
Muhammad Chomsi. 2012. Efektifitas Metode Mind Mapping Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Fisika Pada Siswa Kelas VIII. Jurnal Pendidikan, (Online), 1(9), 62-75, (http://jurnal.untad.ac.id, diunduh 12 Januari 2018).
Nana Sudjana. 2017. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Oemar Hamalik. 2011a. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
Riduwan. 2015. Skala-Skala Pengukuran Variabel-Variabel Penelitian. Bandung: PT Alfabeta.
Sardiman. 2007. Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.
Slameto. 2013. Belajar dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Syaiful Bahri Djamarah. 2012. Prestasi Belajar dan Kompetensi Guru. Surabaya: Usaha Nasional.
Wina Sanjaya. 2013. Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Yasin Yusuf dan Umi Auliya. 2009. Sirkuit Pintar Melejitkan Kemampuan Matematika & Bahasa Ingggris Dengan Metode Ular Tangga. Jakarta: Visimedia