PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATA PEMBELAJARAN PRAKARYA DI MTS NEGERI 5 DEMAK

Authors

  • Entin Dwi Herlina MTs Negeri 5 Demak Jawa Tengah, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31316/g.couns.v4i1.462

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui Bagaimana Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran prakarya di MTs Negeri 5 Demak. Untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi MTs Negeri 5 Demak dalam pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai media pembelajaran, dan untuk mengetahui upaya apa yang dilakukan untuk mengatasi kendala-kendala yang dihadapi dalam pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai media pembelajaran mata pelajaran prakarya di MTs Negeri 5 Demak. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Pemanfaatan TIK sebagai media pembelajaran cukup maksimal, (2). Kendala pemanfaatan TIK sebagai media pebelajaran: (a) belum semua ruang pembelajaran dilengkapi komputer dan LCD, (b) ada guru prakarya yang kurang terampil memanfaatkan TIK sebagai media pembelajaran, dan (c) guru belum memanfaatkan e_mail yang dimiliki sebagai media pembelajaran. (3) Solusinya penambahan komputer dan LCD pada ruang pembelajaran, memfasilitasi peningkatan ketrampilan guru dalam pemanfaatan TIK sebagai media pembelajaran, dan menyarankan guru memiliki alamat e_mail dan memanfaatkannya sebagai media pembelajaran.
Kata kunci: teknologi informasi dan komunikasi, proses pembelajaran

Downloads

Published

2020-01-06

How to Cite

Dwi Herlina, E. (2020). PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATA PEMBELAJARAN PRAKARYA DI MTS NEGERI 5 DEMAK. G-Couns: Jurnal Bimbingan Dan Konseling, 4(1). https://doi.org/10.31316/g.couns.v4i1.462

Citation Check