PENGARUH VARIASI BUSI DAN BAHAN BAKAR TERHADAP PERFORMA SEPEDA MOTOR 4 TAK 110CC

Authors

  • Rizky Cahya Putra Universitas Ivet, Semarang
  • Sena Mahendra Universitas Ivet, Semarang
  • Bayu Ari Wibowo Universitas Ivet, Semarang
  • Dwiki Muda Yulanto Universitas Negeri Medan, Medan

DOI:

https://doi.org/10.31316/jatve.v2i2.2063

Abstract

Sepeda motor merupakan salah satu jenis transportasi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hal tersebut juga mendorong produsen suku cadang sepeda motor untuk memberikan terobosan-terobosan baru berupa komponen-komponen yang dibutuhkan sepeda motor, sehingga dapat mengikuti keinginan konsumen terhadap kualitas performa mesin kendaraan bermotor yang dimiliki. Banyak faktor yang mempengaruhi performa mesin, diantaranya adalah penggunaan busi dan penggunaan bahan bakar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh variasi busi dan bahan bakar terhadap torsi, daya, dan konsumsi sepeda motor 4 tak 110 cc. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan analisis data kuantitatif deskriptif. Variasi busi yang digunakan adalah busi standard an busi iridium (BRISK, TDR, DAYTONA). Sepeda motor yang digunakan sebagai objek penelitian adalah Vario FI 110 cc. Variasi bahan bakar yang digunakan adalah Premium dan Pertamax. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Penggunaan busi iridium membuat torsi dan daya sepeda motor Vario 110 cc lebih besar serta konsumsi bahan bakar lebih rendah dibandingkan dengan penggunaan busi standar. (2) Penggunaan bahan bakar Pertamax membuat torsi dan daya sepeda motor Vario 110 cc lebih besar serta konsumsi bahan bakar lebih rendah dibandingkan dengan penggunaan bahan bakar Premium. (3) Perpaduan yang paling tepat digunakan untuk menghasilkan performa mesin yang optimal pada sepeda motor Vario 110 cc adalah menggunakan busi iridium BRISK dan bahan bakar Pertamax.

 

Kata kunci: Busi, Bahan Bakar, Torsi, Daya, Konsumsi Bahan Bakar

References

Astra Motor. (2021). Jenis-Jenis Busi Dan Fungsinya. Diakses pada 5 Nov 2021, dari https://www.astramotor.co.id/jenis-jenis-busi-dan-fungsinya/

Badan Pusat Statistik. (2021). Perkembangan Jumlah Kendaraan Bermotor Menurut Jenis (Unit), 2017-2019. Diakses pada 4 November 2021, dari https://www.bps.go.id/indicator/17/57/1/jumlah-kendaraan-bermotor.html

Budianto, A., Fathallah, A.Z.M., Semin. (2013). Analisa Performa Mesin Diesel Berbahan Bakar Batubara Cair Berbasis Pada Simulasi. JURNAL TEKNIK POMITS, 2(1), 1-6.

Budiharto, M., Priangkoso, T. (2013). Hubungan Jenis Bahan Bakar Dengan Konsumsi Bahan Bakar Sepeda Motor Bertransmisi Cvt, Semi-Otomatik Dan Manual. Momentum, 9(2), 22-24.

Garasi. (2013). Agar Performa Mesin Mobil Selalu Optimal, Cek Kondisi Busi Mobil. Diakses pada 4 November 2021, dari https://garasi.id/artikel/meningkatkan-performa-mesin-mobil/5d305842c32283025a1a8d47

Hartono, T. (2011). Pengaruh Penggunaan Bahan Bakar Premium, Pertamax dan Pertamax Plus Terhadap Unjuk Kerja Motor Bakar Bensin. Skripsi, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Mulyono, S., Gunawan, Maryanti, B. (2014). Pengaruh Penggunaan dan Perhitungan Efisiensi Bahan Bakar Premium dan Pertamax Terhadap Unjuk Kerja Motor Bakar Bensin. JURNAL TEKNOLOGI TERPADU, 1(2), 28-35.

Suzuki. (2021). Pentingnya Tahu Perbedaan Torsi Dan Tenaga Pada Mobil. Diakses pada 4 November 2021, dari https://www.suzuki.co.id/tips-trik/pentingnya-tahu-perbedaan-torsi-dan-tenaga-pada-mobil

Taufik. (2019). Paham Makna Torsi dan Power di Sepeda Motor. Diakses pada 4 November 2021, dari https://tmcblog.com/2019/01/11/vlog-paham-makna-torsi-dan-power-di-sepeda-motor/

Downloads

Published

2021-12-18