PEMBERIAN SANKSI TERADAP KETIDAKDISIPLINAN BELAJAR KELAS V SD NEGERI SE KECAMATAN TEMPEL

Penulis

  • Muhammad Jurais Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31316/g.couns.v2i2.68

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui bentuk-bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh peserta didik di SD Negeri Se kecamatan Tempel. (2) Mengetahui bentuk-bentuk pemberian sanksi di SD Negeri Se kecamatan Tempel (3) Mengetahui teknik pelaksanaan pemberian sanksi yang diterapkan di SD Negeri se kecamatan Tempel. (4) Megetahui perubahan perilaku setelah dibrikan sanksi. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah dan dewan guru. Adapun pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik menganalisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian ini adalah teknik pelaksanaan pemberian sanksi dibagi menjadi tiga yakni teknik penanganan ketidakdisiplinan belajar siswa yang terjadi pada saat proses belajar mengajar, teknik penanganan ketidakdisiplinan belajar siswa yang terjadi di luar kelas dan tergolong kategori ringan, serta teknik penanganan ketidakdisiplinan belajar siswa yang terjadi di luar kelas dan tergolong jenis pelanggaran berat.
Kata kunci: sanksi, ketidakdisiplinan belajar, siswa

Diterbitkan

2019-02-06

Cara Mengutip

Jurais, M. (2019). PEMBERIAN SANKSI TERADAP KETIDAKDISIPLINAN BELAJAR KELAS V SD NEGERI SE KECAMATAN TEMPEL. G-Couns: Jurnal Bimbingan Dan Konseling, 2(2). https://doi.org/10.31316/g.couns.v2i2.68

Citation Check