UPAYA PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR DENGAN MENGGUNAKAN METODE BERMAIN PERAN (ROLE PLAYING) MATA PELAJARAN IPS

Authors

  • Puji Sujati Puji Sujati Universitas PGRI Yogyakarta

Abstract

Puji Sujati
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya meningkatkan keaktifan
dan hasil belajar IPS dengan menggunakan metode bermain peran ( Role
Playing) pada siswa Kelas V SD Negeri Klegung 1 Tempel Sleman
Yogyakarta, Tahun Ajaran 2011/2012. Penelitian ini dilakukan di SD
Negeri Klegung 1 Tempel Sleman pada Siswa kelas V dengan jumlah siswa
28 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi,
observasi, dan catatan hasil observasi. Teknik analisis data dilakukan secara
kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan
menggunakan metode bermain peran (role playing), maka hasil belajar
siswa setiap siklusnya mengalami peningkatan dari rerata 74.10 dengan
ketuntasan belajar 39.28% pada pra siklus meningkat menjadi 76.64 dengan
ketuntasan 64.28% pada siklus I, dan meningkat menjadi 78.42 dengan
ketuntasan belajar 92.85% pada siklus II. Keaktifan siswa mengalami
peningkatan dari rerata skor 69,28 pada pra tindakan, meningkat menjadi
73,35 pada siklus I, dan meningkat lagi menjadi 76,5 pada 76,5. Hal ini
berarti pula bahwa penerapan pembelajaran IPS dengan metode bermain
peran (role playing) dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa
kelas V di SD Negeri Klegung 1 Tempel, Sleman, Yogyakarta tahun
2011/2012.
Kata Kunci : hasil belajar, keaktifan, metode bermain peran
This research aimed to identify effort to improve student’s social studies
learning activeness and learning achievement through role playing method
in the Grade V of Klegung I state Elementary School, Tempel, Sleman,
Yogyakarta in 2011/2012 School Year. The present research was conducted
in the grade V of Klegung I State Elementary Schol, Tempel with 28
students as subjects. Data collection method adopted were documentation,
observation, and observation result recording. Qualitative and quantitative
data analysis were conducted. The result showed that through role playing
method, student’s learning achievement increased in each cycle, i.e. from
the averages of 74,10 to be 76,64 and 78,42 with learning mastery of
39.28% to be 64.28%and 92.85%in pre-, first-, and second-cycles,
respectively. In the activeness studies increased in each cycle from 69.28 to
be 76.5 in pre-, first, and second cycles. This also indicated that role
playingmethod in social Studies learning was able to improve the
activeness and student’s learning achievement in the grade V of Klegung I
State elementary school, temple, sleman, Yogyakarta in 2011/2012 school
year.
Keywords : learning achievement, activeness, role playing method

Downloads

Published

2022-03-17