HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN INTERAKSI SOSIAL SISWA KELAS XI MAN 5 SLEMAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Authors

  • Sri Maryuni Rahma Putri Program Sarjana Bimbingan dan Konseling Universitas PGRI Yogyakarta, Indonesia
  • Nur Wahyumiani Program Sarjana Bimbingan dan Konseling Universitas PGRI Yogyakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31316/g.couns.v4i2.815

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan emosional dengan interaksi sosial siswa kelas XI MAN 5 Sleman tahun pelajaran 2019/2020. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI di MAN 5 Sleman tahun pelajaran 2019/2020 yang berjumlah 224 siswa. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik quota cluster random sampling yaitu sebesar 25% dari jumlah populasi, sehingga diperoleh 56 siswa. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket. Teknik analisis data menggunakan statistik korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara kecerdasan emosional dengan interaksi sosial siswa kelas XI MAN 5 Sleman tahun pelajaran 2019/2020. Dibuktikan dengan nilai Rxy (0,513), pada taraf signifikan 0,000 < 0,05. Dengan demikian semakin tinggi kecerdasan emosional siswa maka semakin tinggi interaksi sosial siswa, sebaliknya semakin rendah kecerdasan emosional siswa maka semakin rendah interaksi sosial siswa.
Kata kunci: kecerdasan emosional, interaksi sosial

Downloads

Published

2020-06-26

How to Cite

Putri, S. M. R., & Wahyumiani, N. (2020). HUBUNGAN KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN INTERAKSI SOSIAL SISWA KELAS XI MAN 5 SLEMAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020. G-Couns: Jurnal Bimbingan Dan Konseling, 4(2). https://doi.org/10.31316/g.couns.v4i2.815

Citation Check